Pages

Senin, 22 Juli 2013

Misteri template bawaan Blogger

Misteri template bawaan Blogger - Kalau saya amati hampir kebanyakan blog Blogspot jarang yang memakai template bawaan dari Blogger. Kenapa, mungkin mereka menganggap bahwa template bawaan dari penyedia blog tersebut kurang menarik dari segi tampilan, juga kurang optimal dari segi SEO atau bahkan ada unsur gengsi kalau kita memakainya. Jujur, saya juga pernah merasakan tentang hal-hal tersebut.

Tetapi di sini yang menjadi pertanyaan adalah kenapa Blogger memasang template-template tersebut di kandangnya, padahal untuk menjadi template kepercayaan mereka saya kira tidak gampang dan mudah, setidaknya pasti ada seleksi yang ketat supaya menjadi salah satu bagian dari mereka.

Kalau tampilan mungkin tergantung dari kita, tetapi di balik tampilan tersebut apakah ada hal-hal yang tersembunyi. Tetapi kita jangan lupa untuk melihat dari sisi sebagai berikut, ingat template tersebut asli bawaan dari blogger atau blogspot, blogger kepunyaan google sedangkan mesin pencari yang kita incar sekitar 70% nya adalah jujur aja pasti juga google.

Nah, sekarang bagaimana pandangan kita tentang template bawaan tersebut dari mata seo untuk mesin pencari terutama google. Bagaimana penilaian Google sendiri untuk menilai lebih dan kurangnya untuk kualitas sebuah blog yang memakai template mereka.

Apa yang menjadi dasar sebuah blog bisa menjadi nomor satu di mesin pencari mereka, bagaimana hubungan tersebut dengan template bawaan mereka.

Apa yang menjadi dasar sebuah blog bisa mendapatkan pagerank google, bagaimana hubungan tersebut dengan template bawaan mereka.

Apakah isi atau konten sebuah blog juga mendapatkan sisi tersendiri dari penilaian sistem mereka sebagai mesin pencari, bagaimana hubungan tersebut dengan template bawaan mereka.

Apa perbedaannya dari segi pandang google tentang sebuah blog yang memakai template dari luar dengan template bawaan mereka.

Bagaimana pandangan google untuk modif template baik dari segi tampilan dan seo untuk template dari luar.

Bagaimana pandangan google untuk modif template bawaan mereka dari segi tampilan dan seo di bandingkan template mereka tanpa modif sama sekali alias lugu.

Mungkin masih ada yang mau menambahi  ... khusus untuk yang bingung aja seperti saya, hik




artikel lainnya:

2 komentar:

  1. ya saya lebih suka bikin template sendiri, namun 4 template bawaan blogger terbaru sudah sangat responsive dan mobile

    BalasHapus
  2. Hanya google yg tau bro, setelah saya amati. Memang template bawaan blogger ini tergolong biasa saja.. tetapi dari segi ke seo annya tak diragukan lagi.

    BalasHapus

Bebas tapi Sopan